Rombongan Anggota Dewan
Musi Bayuasin
Kunjungi Pasien Gizi
Buruk di RSMH Palembang
Gizi buruk adalah
suatu kondisi di mana seseorang dinyatakan kekurangan nutrisi, atau dengan
ungkapan lain status nutrisinya berada di bawah standar rata-rata. Salah satu masalah gizi utama
yang banyak dijumpai pada balita. ada beberapa pasien yang dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat
Dr. Mohammad Hoesin Palembang mengalami
gizi buruk, hal ini mengundang perhatian Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra
Musi banyuasin, mereka mengunjungi langsung pasien yang mengalami gizi buruk di
RSMH Palembang
Dokter
Spesialis Nutrisi dan Gizi Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin
Palembang, Dr. Julius Anzar,SpA(K) menerima langsung rombongan, Dr. Azhar menjelaskan
bahwa pasien umumnya dalam keadaan stabil dan asupan gizi tetap diberikan
setiap hari dengan standar pelayanan
yang ada di RSMH Palembang
Rombongan Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Musi
banyuasin di pimpin oleh Irwin berdialog langsung dengan orang tua atau
keluarga yang menunggu pasien dan memberi support agar tetap semangat dalam
merawat dan menjaga pasien yang sedang dirawat, rombongan juga memberikan
parsel sebangai bentuk kepedulian mereka terhadap musibah yang sedang mereka
alami
(Suhaim-Humas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar