Senin, 24 Oktober 2016

Sosialisasi Pedoman Perilaku (Code of Conduct)

Sosialisasi Pedoman Perilaku (Code of Conduct)

Code of Conduct adalah suatu pedoman yang mengatur standar perilaku mengenai kebijakan nilai-nilai etis yang dinyatakan secara exsplisit untuk dipedomani seluruh pegawai RSMH dalam melakukan aktifitas sehari-hari.
Pengaturan perilaku dalam bentuk pedoman perilaku (code of conduct) RSUP DR.Mohammad Hoesin Palembang diharapkan mampu menjamin kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi sumber daya manusia yang harmonis dan kondusif sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, meningkatkan displin dan kualitas kerja dan perilaku yang santun, profesional, jujur dan transparan sehingga akhirnya dapat meningkatkan citra pegawai RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang serta akan mempercepat pencapaian visi dan misi rumah sakit.
Sosialisasi pedoman perilaku bagi pejabat Struktural dan Non Struktural pada Selasa 25 Oktober 2016, bertempat di ruang Aula Utama RSMH Palembang.
Hal ini berlaku bagi semua pegawai di RSMH termasuk juga peserta didik, dan akan di evaluasi secara berkala dan akan disosialisasikan pada pegawai baru dan peserta didik baru pada saat orientasi.
Pedoman perilaku ini dibuat dengan tujuan agar RSMH mempunyai acuan perilaku bagi seluruh pegawai maupun peserta didik agar dapat melaksanakan tugasnya baik didalam maupun diluar RSMH.
Pedoman perilaku merupakan bagian yang tak terpisahkan dari tata kelola rumah sakit yang baik ,setiap karyawan rs diharapkan agar selalu berfikir dan bertindak secara benar dan tepat dalam situasi dan kondisi yang dihadapi dengan mengedepankan kepentingan rumah sakit.
(humas#team)

Rabu, 19 Oktober 2016

Dies Natalis FK Unsri



DONOR DARAH DI RSMH PALEMBANG


Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya Palembang mengadakan bakti sosial (donor darah) di Aula Lanta 1 Gedung Utama RSMH Palembang. Bakti Sosial ini Dalam rangka Dies Natalis, Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya.  

Ketua Pelaksana dr. Julius Anzar, SpA(K) mengatakan kegiatan ini  diharapkan dapat merangkul keakraban dan kekeluargaan di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya engan tujuan   sebagai sarana  untuk meningkatkan keakraban dan kekeluargaan di lingkungan Fakultas Kedokteran UNSRI, sehingga mampu membangun komunikasi yang baik sesama sejawat sebagai pemberi pelayanan kesehatan masyarakat. Serta juga meningkatkan kesiapan Fakultas Kedokteran UNSRI dalam mencetak alumni yang kompeten untuk bersaing dalam era JKN dan pelayanan internasional.

Hadir pada acara tersebut Para Direksi Rumah Sakit Umum dr. Mohammad Hoesin Palembang beserta jajarannya, para residen dan koas yang sedang menjalani pendidikan di RSMH turut juga mendonorkan darahnya pada kegiatan tersebut  Jumlah seluruh peserta Donor sebanyak 70 orang.

Bhakti Sosial donor darah ini terlaksana kerjasama antara Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin Palembang dengan  fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, PMI Kota Palembang dan Dinas Kesehatan Kota Palemb

Liputan Suhaimi ( Humas)

Tim Penelitian RSMH Palembang Nominasi PERSI AWARDS IHMA 2016



                  Tim Penelitian RSMH  Palembang  Menjadi
                              Nominasi PERSI AWARDS IHMA 2016

 Dalam acara " Seminar Nasional XIV dan Seminar Tahunan X Patient Safety Hospital Expo XXIX " yang diadakan PERSI pada tanggal 19 - 22 Oktober 2016 Jakarta Convention Center, tim  penelitian dari RSMH Palembang turut berpartisipasi menjadi nominasi dalam PERSI AWARDS IHMA 2016 dalam kategori "Inovation In Hospital Management And Goverment Project" dengan judul penelitian "Analisis Penerapan Hak Pasien dan Keluarga di Instalasi Rawat Inap RSUP dr. Mohammad Hoesin Palembang tahun 2015".
Presentasi hasil penelitian diadakan di JCC Merak room, disaksikan oleh Direktur Utama RSMH Palembang Dr.Mohammad Syahril , Sp.P, MPH , Ka.Bag.Diklit.Drs.Agus Widi Wijaya, MM, Ka.Inst.Pelayanan Pelanggan, PKRS dan Humas Hidayati,S.Sos,MKM serta peserta lainnya.
Selamat kepada para tim penelitian :
1. Novi Susanti, S.Kep, Ners
2. RTS. Kurniawaty, SKM
3. Esti Hidayanti, S.Kep, Ners
4. Duti Yuriszkah, S.Kep, Ners
Semoga hasil penelitian dapat bermanfaat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien dan keluarga.
 
-      Humas_RSMH Palembang   -

Jumat, 14 Oktober 2016

MANDIRI FAIR

KUNJUNGILAH BERAMAI-RAMAI

MANDIRI FAIR
DI AULA LANTAI 1
GEDUNG UTAMA RSMH PALEMBANG

Selasa, 11 Oktober 2016

Pelantikan di Kemenkes RI






PELANTIKAN PEJABAT ESSELON III & IV
RSMH PALEMBANG

Jakarta - Direktur Jenderal Yankes Kementerian Kesehatan dr. Bambang Wibowo Sp.OG. (K),MARS, Selasa, 11 Oktober 2016 di Ruang Siwabessy  Gedung Prof. Dr. Sujudi Kementerian Kesehatan Jakarta melantik Pejabat Administrasi (Eselon III dan IV) di lingkungan Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan

Pelantikan ini merupakan tindak lanjut proses penataan organisasi, penataan dan restrukturisasi organisasi sebagai upaya meningkatkan kinerja dan efektifitas organisasi berdasarkan hasil evaluasi tugas dan fungsi satuan kerja di lingkungan Kementerian Kesehatan.

Jajaran pimpinan Kementerian Kesehatan telah menimbang dan menyeleksi calon-calon yang ada dengan sebaik-baiknya dengan hapakan  pejabat yang dilantik merupakan figur pilihan dengan pribadi terbaik dan memenuhi kualifikasi serta kompetensi sesuai jabatan yang akan dipangkunya

Sementara itu, Pejabat di lingkungan Unit Pelaksana Teknis RSMH Palembang yang juga di lantik yaitu


1.      Lukmannul Hakim – sbg- Kabid Fasilitas Pelayanan Medik
2.      Armi Tovida – sbg- Kabag Perencanaan dan Anggaran
3.      Binarti Oktasia – sbg- Kasubbag Tata Usaha
4.      Supran- sbg- Kasie Perencanaan dan Pengembangan Fasilitas Pelayanan Medik
5.      Masdalena- sbg- Kasie Monitoring dan Evaluasi Fasilitas Pelayanan Medik
6.      Harjito-sbg- Kasie Perencanaan dan Pengembangan Pelayanan Keperawatan
7.      Rahmiati- sbg- Kasie Monitoring dan Evaluasi Pelayanan Keperawatan
8.      Zaki – sbg – Kasubbag Penyusunan Program dan Anggaran
9.      Chair Jauhari – sbg- Kasie Monitoring dan Evaluasi Pelayanan Medik
10.    Rani Windiarti - sbg- Kasubbag Pendidikan

Kepada pejabat yang dilantik, Dirjen menekankan bahwa pejabat administrasi (eselon III dan IV) merupakan pejabat kunci penggerak roda organisasi yang memegang peranan penting sebagai perencana awal sekaligus pelaksana utama dari proses kerja yang telah ditetapkan serta senantiasa mengembangkan kompetensi, meningkatkan wawasan dan kemampuan untuk membantu pimpinan dalam merumuskan dan melaksanakan kebijakan dengan memegang teguh nilai-nilai Kementerian Kesehatan dan kode etik Aparatur Sipil Negara

Pada kesempatan itu, Dirjen Yankes mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama atas pengabdian, dedikasi dan loyalitas selama menjabat. Bagi pejabat yang baru dilantik, jadikan jabatan ini sebagai suatu amanah untuk senantiasa berupaya memberikan pelayanan terbaik

Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat Mohammad Hoesin Palembang, Dr. Syahril, SpP. MPH,  mengharapkan agar semua pejabat yang baru dilantik dapat menjadi teladan serta lebih care sehingga mampu mengatasi permasalahan yang ada mengingat intial Survey akreditasi JCI tinggal menghitung hari, komitmen bersama untuk bergerak cepat melakukan perubahan dan melaksanakan tupoksi sesuai dengan standar akreditasi secara berkesinambungan dapat mewujudkan harapan RSMH lulus dengan nilai terbaik

Semoga Pejabat yang baru dilantik dapat menghasilkan kinerja yang optimal serta menjaga  amanah yang diembannya , bekerja keras serta berikan yang terbaik kepada bangsa dan negara.
Liputan Suhaimi (Humas RSMH)