Selasa, 02 Oktober 2018

Tim RSMH PALEMBANG Pimpin rombongan Kesehatan Sriwijaya menuju Palu dan Donggala



Tim RSMH PALEMBANG  Pimpin  rombongan Kesehatan Sriwijaya menuju Palu dan Donggala

Tim kesehatan Sriwijaya  Sumatera Selatan yang berjumlah 12 orang gabungan dari RSUP dr.Mohammad Hoesin Palembang, FK UNSRI, IDI Sumsel, IDI Kota , RS Rivai Abdullah dan Ikatan Alumni UNSRI yang terdiri dari dokter spesialis bedah syaraf, orthopedi, digestif, anestesi  dan obgyn serta perawat dan apoteker dilepas oleh Gubernur Sumatera Selatan yang baru dilantik H.Derman Deru. Pelepasan tim kesehatan ini berbarengan dengan acara syukuran yang digelar di Griya Agung pada Selasa (02/10) malam. Gubernur menyatakan apresiasinya kepada  tim yang dibentuk atas instruksi dari Menteri Kesehatan RI  , bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala Sulawesi Tengah mengundang keprihatinan semua pihak  termasuk  instansi pemerintah dan masyarakat umum, mereka berusaha untuk meringankan beban korban dengan mengirim bantuan tim medis dan obat-obatan” kata Herman Deru semalam.
Tim Sriwijaya Sumsel ini berangkat pada Rabu pagi (03/10) dengan diketuai oleh Direktur Medik dan Keperawatan RSMH Palembang DR.dr.H.M.Alsen Arlan,Sp.B-KBD,MARS,  yang mengatakan bahwa dengan membawa misi kemanusiaan demi membantu sesama yang sedang ditimpa bencana maka tim tahap pertama ini siap untuk diberangkatkan. Keberadaan tim ini sekitar 7-10 hari dan akan dilanjutkan tim selanjutnya begitu seterusnya sampai keadaan benar-benar dinyatakan kondusif.
Terlihat di bandara Sultan Mahmud Badaruddin II , tim Sriwijaya ini berangkat dengan membawa banyak obat-obatan, logistik serta peralatan operasi. “Karena sesuai dengan kebutuhan disana , korban gempa banyak yang mengalami patah tulang dan trauma, jangan sampai nanti disana tidak ada peralatan untuk operasi maka kita antisipasi dengan membawa peralatan operasi dari sini,” terang dr.Ismail Bastomi ,Sp.OT

Menurut Direktur Utama RSMH Palembang, dr.Mohammad Syahril,Sp.P,MPH,  “keberangkatan tim ini menuju lokasi akan transit di Makasar yang  diatur oleh Menteri Kesehatan  dan TNI Angkatan Darat, kita tidak menutup kemungkinan ke depan akan banyak rumah sakit lain atau tim kesehatan yang akan bergabung dalam tim ini dan membantu korban bencana,  RSMH sendiri telah membuka posko siaga bencana Palu di IGD RSMH dan rekening tabungan bagi yang akan menyalurkan bantuannya ke nomor rekening Bank Mandiri 112-00-1396530-1. Kami berharap bantuan tim kesehatan yang dikirim pada hari ini, dapat meringankan beban warga Palu dan Donggala terus bersemangat dan bangkit kembali”. tutup dr.Syahril.
(yeri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar