ORIENTASI CORPORATE PEGAWAI
BARU
RSMH PALEMBANG
RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang merupakan Rumah Sakit
tipe A pendidikan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat
Sumatera Selatan dan sekitarnya. Upaya untuk terus mengakomodir kebutuhan
seluruh pelanggan baik internal maupun eksternal dengan tehnik yang efektif dan
efisien dilakukan dalam rangka menjaga kepercayaan masyarakat terhadap
pelayanan rumah sakit.
Sebagai upaya untuk membentuk SDM rumah sakit sebagai
pemberi pelayaann yang handal, profesional, kompeten, dan disiplin, setiap
pegawai baru yang bekerja dilingkungan RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang wajib
mengikuti orientasi corporate sehingga diharapkan terbentuk sebuah kultur kerja
yang positif dalam menjalankan Visi dan Misi Rumah Sakit dalam memberikan
pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat.
Pada hari ini Rabu tanggal 2
Agusus 2017 bertempat di Ruang Aula Instalasi Diklat RSMH Palembang diadakan
kegiatan Orientasi Corporate Pegawai Baru RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang yang dibuka oleh Direktur Keuangan RSUP Dr.Mohammad
Hoesin Palembang Dr.H.Welly Refnealdi,M.Kes,Ph.D, didampingi Oleh Kepala Bagian
SDM Sri Susilawati,B.Sc,S.Sos,MM, Kepala Bagian Diklit Dr.Msy Rita Dewi Mustika
Susilawaty,Sp.A(K),MARS dan Kepala Diklat Drs.Agus Widi Wijaya,MM.
Kegiatan Orientasi Corporate ini diperuntukan bagi pegawai
baru yang bertugas di lingkungan RSMH Palembang dengan jumlah peserta sebanyak
63 orang. Materi yang diberikan dalam kegiatan orientasi ini antara lain
mengenai Etika dan Hukum bagi Pegawai dalam Pelayanan di Rumah Sakit, K3RS,PPI,Pasient
Safety, dan BHD.
Orientasi bagi pegawai baru diharapkan dapat memberikan
pemahaman tentang struktur organisasi dan tata kerja dilingkungan Kemenkes dan RSUP
Dr.Mohammad Hoesin Palembang, peserta juga mendapat pemahaman tentang standar
pelayanan rumah sakit serta keselamatan pasien, memahami tentang tehnik
komuniksai yang baik, memahami tentang pencegahan dan pengendalian infeksi RS
dan peserta juga mendapatkan pemahaman tentang K3 Rumah Sakit. (Rth@IP3Humas)
Selamat Bertugas..!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar