Rabu, 22 November 2017

WAWANCARA CALON PESERTA PPDS PERIODE JANUARI 2018



WAWANCARA CALON PESERTA PPDS PERIODE JANUARI 2018

RSMH Palembang dalam posisinya sebagai RS Pendidikan Utama FK UNSRI  Palembang, menerima calon Peserta  Program  Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) periode Januari 2018. Setelah melalui serangkaian test administrasi, tertulis dan terakhir adalah tes wawancara bersama Direksi, KPS dan Dekanat FK UNSRI pada hari Kamis, 23 November 2017 di Ruang Aula Utama RSMH Palembang.
Dihadiri oleh Direktur Utama RSMH diwakili oleh Direktur Keuangan Dr.Welly Refnealdi,M.Kes, Phd, Plh.Ketua Bakordik Dr.Msy .Rita Dewi,Sp.A (K),MARS, Ketua PPDS Dr.Ferry Yusnizar,SP.OG (K), Dekan FK UNSRI Dr.Syarif Husin,MS dan para Ketua Program Studi. Sebanyak 78 orang calon PPDS yang terdiri dari Obgin 9 orang, Penyakit dalam 13 orang , Bedah 6 orang, THT 7 orang, Anestesi 6 orang, Dermatologi dan Venerologi 8 orang, Neurologi 6 orang, Anak 10 orang , Mata 8 orang, Patologi Anatomi  2 orang, dan Penyakit Dalam Sp.2 sebanyak 3 orang. Test wawancara ini adalah tes terakhir yang akan menentukan calon PPDS akan menempuh pendidikan di RSMH Palembang. Ini adalah poin penting untuk menilai keseriusan dan kemantapan niat dari calon PPDS untuk belajar.
Direktur Utama RSMH dalam kata sambutannya diwakili oleh Direktur Keuangan Dr.Welly Refnealdi,M.Kes,Phd mengatakan bahwa hubungan yang solid antara RSMH dan FK UNSRi , saling mendukung satu sama lain dengan dijembatani oleh Bakordik. Setiap calon PPDS yang nantinya akan menempuh pendidikan di RSMH diharapkan agar selalu menjaga diri, jaga teman dan menjaga nama baik RSMH-FK UNSRI. Bekerja sesuai dengan aturan ,  mematuhi peraturan yang ada dan menikmati setiap proses pembelajaran untuk kemajuan dimasa depan.
Penerimaan dan wawancara calon PPDS merupakan salah satu  poin utama untuk FK UNSRI dalam penilaian Akreditasi  dimana FK UNSRI dalam waktu dekat akan mempersiapkan proses penilaian akreditasi, FK Unsri berterimakasih kepada RSMH yang telah menyiapkan fasilitas sarana dan prasarana bagi calon peserta PPDS, untuk bekerja bersama melakukan proses pendidikan dan pelayanan, demikian diungkapkan Dekan FK Unsri Dr.Syarif Husin,MS dalam kata sambutannya.

Well, selamat belajar kepada  para calon peserta PPDS periode Januari 2018 di RSMH Palembang, semoga ilmu yang didapatkan bermanfaat dan diimplementasikan dalam memberikan pelayanan kepada pasien.
#yeri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar