Sabtu, 29 Agustus 2015

Operasi Open Heart



Operasi Bedah Jantung Terbuka ( Open Heart )





      
 Jantung adalah organ berupa otot, berbentuk kerucut, berongga dan dengan basisnya di atas dan pun!aknya di bawah (puncaknya  miring kesebelah kiri dan berat jantung kira-kira 300 gram. Jantung berada di dalam thorak.  antara kedua paru-paru dan lebih menghadap ke kiri dari pada ke kanan dengan ukuran jantung kirakira sebesar kepalan tangan.Bedah jantung adalah usaha atau operasi yang dikerjakan untuk melakukan koreksi kelainan anatomi atau fungsi jantung 
Pada hari ini Sabtu, 29 Agustus 2015. Rumah Sakit Umum Dr. Mohammad Hoeisn Palembang   melaksanakan Operasi Bedah Jantung Terbuka ( Open Heart ) pada Pasien Dika Chandra usia 6 Tahun










Ketika dihubungi Wartawan RSMH, Dr. Bermansyah, SpB, Sp.BTKW sebagai operator pada operasi ini menyatakan  bahwa operasi jantung terbuka pada hari ini berjalan dengan sukses tanpa ada hambatan dan ini merupakan operasi yang sudah sering dilakukan di Rumah  Sakit Umum Dr. Mohammad Hoesin Palembang Operasi  pada pasien Dika (6 Tahun) dilaksanakan pada pukul 09.00 Wib  dan selesai pada pukul 10.30 Wib 






Koordinator Pelaksana Operasi M. Syarifuddin,SKM,MARS menyatakan operasi yang dilaksanakan pada hari libur, seperti hari ini biasa kami lakukan sebagai tanggung jawab moral kami kepada masyarakat dengan memberikan pelayanan yang maksimal
  .
Operasi jantung terbuka, yaitu operasi yang dijalankan dengan membuka rongga jantung dengan memakai bantuan mesin jantung paru (mesin extra  corporal).                                                               
                                                                               
Operasi jantung terbuka (Open Heart) mengacu pada prosedur dimana rongga dada di buka untuk melakukan operasi pada jantung
Selama operasi, pasien mungkin harus terpasang ke mesin jantung paru yang membuat sirkulasi darah, sementara jantung dihentikan. Pompa ini, memasukkan oksigen, dan menghilangkan karbondioksida dari darah dan juga menyediakan anestesi untuk menjaga tidur pasien selama operasi.

      J

Liputan+foto ,.. by suhaimi@humas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar