Minggu, 16 September 2018

APEL PAGI SEBAGAI SARANA MEMBANGUN KOMITMEN DAN DISPLIN PEGAWAI


APEL PAGI SEBAGAI SARANA MEMBANGUN KOMITMEN DAN DISPLIN PEGAWAI


RSUP dr.Mohammad Hoesin Palembang menggelar apel pagi pada Senin (17/09/2018)  di halaman aula utama diikuti oleh seluruh Jajaran Direksi, Pejabat Struktural dan Non Struktural serta karyawan/ti RSMH Palembang. Apel pagi dimulai pukul 07.15 dengan Pembina apel Direktur Utama RSMH dr.Mohammad Syahril,Sp.P,MPH.
“Apel pagi hari ini merupakan komunikasi untuk menyambung silahturahmi dan juga sebagai sarana untuk membangun komitmen dan disiplin pegawai” kata dr.Syahril membuka amanat apel pagi, “Dalam era mutu dan keselamatan saat ini agar setiap unit kerja mengevaluasi ulang kewajiban dan tanggungjawab sebagai pelaksana kesehatan sehingga akreditasi tidak hanya diatas kertas semata namun  diimplementasikan dalam memberikan pelayanan sehari-hari. Hal ini mutlak harus dilakukan oleh semua pegawai termasuk  residen agar mematuhi SOP dan kebijakan yang berlaku di RSMH Palembang sehingga proses pendidikan dan pelayanan dapat  seiring  sejalan.” Katanya.
Dalam apel pagi ini diserahkan piagam penghargaan rekor MURI, yang diterima kemarin (16/0/2018) atas pemecahan rekor pemasangan poster edukasi kesehatan terbanyak di dunia yaitu 4380 poster, yang diprakarsai oleh PERDICCI dan difasilitasi oleh Departemen Anestesi RSMH dengan ketua panitia dr.Zulkifli,Sp.AN,KIC. Rekor MURI ini diterima dalam puncak peringatan hari Sepsis sedunia, setelah melalui serangkaian kegiatan peringatan hari Sepsis sedunia.(yeri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar