Rabu, 19 Oktober 2016

Dies Natalis FK Unsri



DONOR DARAH DI RSMH PALEMBANG


Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya Palembang mengadakan bakti sosial (donor darah) di Aula Lanta 1 Gedung Utama RSMH Palembang. Bakti Sosial ini Dalam rangka Dies Natalis, Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya.  

Ketua Pelaksana dr. Julius Anzar, SpA(K) mengatakan kegiatan ini  diharapkan dapat merangkul keakraban dan kekeluargaan di lingkungan Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya engan tujuan   sebagai sarana  untuk meningkatkan keakraban dan kekeluargaan di lingkungan Fakultas Kedokteran UNSRI, sehingga mampu membangun komunikasi yang baik sesama sejawat sebagai pemberi pelayanan kesehatan masyarakat. Serta juga meningkatkan kesiapan Fakultas Kedokteran UNSRI dalam mencetak alumni yang kompeten untuk bersaing dalam era JKN dan pelayanan internasional.

Hadir pada acara tersebut Para Direksi Rumah Sakit Umum dr. Mohammad Hoesin Palembang beserta jajarannya, para residen dan koas yang sedang menjalani pendidikan di RSMH turut juga mendonorkan darahnya pada kegiatan tersebut  Jumlah seluruh peserta Donor sebanyak 70 orang.

Bhakti Sosial donor darah ini terlaksana kerjasama antara Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin Palembang dengan  fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, PMI Kota Palembang dan Dinas Kesehatan Kota Palemb

Liputan Suhaimi ( Humas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar