Senin, 12 Agustus 2019

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN DI LINGKUNGAN RSMH DAN FK UNSRI

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN DI LINGKUNGAN RSMH DAN FK UNSRI

Sejarah baru  dilakukan bersama-sama oleh RSUP dr.Mohammad Hoesin Palembang dan FK UNSRI dalam pelantikan Ketua Komite Medik, Ketua Kelompok Staf Medik, Ketua Komite Koordinasi Pendidikan, Ketua Bagian Dan Koordinator Pelayanan Dan Pengembangan. Acara pelantikan , pengambilan sumpah dan penandatanganan berita acara dilaksanakan pada senin, 12 Agustus 2019 di ruang aula utama RSMH Palembang dihadiri oleh Direktur Utama RSUP dr.Mohammad Hoesin Palembang beserta Jajaran, Dekan FK Unsri beserta wakil dekan 1,2 dan 3 serta pejabat structural, eselon 3 dan 4 dilingkungan RSMH Palembang.
Pelantikan merupakan hal yang lazim terjadi dalam sebuah institusi untuk mengemban tugas yang diberikan, demikian pula RSMH dan FK unsri yang selalu bersinergi dalam memberikan pendidikan dan pelayanan. Menurut Dekan FK Unsri dr.M.Syarif Husin,MS dalam sambutannya mengatakan FK Unsri saat ini sedang mengembangkan program studi  S3,  ilmu biomedik S1 dan S2, program studi profesi S1 dan 2 , dan pendidikan akademik lainnya. Dengan adanya  pejabat yang baru dilantik dapat menjembatani RSMH dan FK Unsri sehingga dapat memajukan keduanya.
Sedangkan Direktur Utama RSMH  dr.Mohammad Syahril,Sp.P,MPH mengatkan bahwa pelantikan yang dilakukan sesuai dengan SOTK yang baru dibuat oleh Kemenkes berdasarkan Undang-undang dan peraturan yang berlaku di Indonesia, dengan adanya pejabat yang baru dilantik diharapkan penguatan, pengembangan dan percepatan dalam pendidikan dan pelayanan dapat lebih baik lagi.  

2 komentar:

  1. Terimakasih, infonya..
    Jangan lupa mampir kesini http://bit.ly/2MJNuq2

    BalasHapus
  2. ayo menangkan uang setiap harinya di agen365*com
    WA : +85587781483

    BalasHapus