Rabu, 14 Februari 2018

PERINGATAN HARI KANKER ANAK SEDUNIA DI RSMH PALEMBANG

PERINGATAN HARI KANKER ANAK SEDUNIA DI RSMH PALEMBANG

Masalah utama dalam penanggulangan kanker dan penyakit kronis lainnya adalah kompleksitasnya penanggulangan kanker  pada anak yang tidak hanya meliputi tindakan medis namun juga melibatkan segala aspek kehidupan baik psikologis maupun sosial. Dalam rangka peringatan hari kanker anak sedunia, Departemen anak RSMH Palembang , Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) cabang Sumatera Selatan , dan Yayasan Kanker Anak Indonesia cab .Sumatera Selatan mengadakan  lomba mewarnai untuk anak-anak pejuang kanker pada hari Kamis (15/02) di ruang Selincah lantai 2 dan ruang Rambang dengan tema “Kita bisa. AKu bisa” maksud dari tema ini adalah untuk menyebarkan pesan , baik individu atau berkelompok dapat mengambil peran dalam mengurangi beban dan permasalahan kanker.
” Indonesia merupakan negara dengan penderita kanker yang cukup tinggi, rata-rata 3-5 orang pasien baru terdeteksi setiap bulannya” demikian diungkapkan dr.Dian Puspitasari,Sp.A (K) sebagai Pembina dari Yayasan Kanker Anak Indonesia Sumatera Selatan.
Menurut dr.Silvia Triratna,Sp.A (K) selaku ketua IDAI Sumatera Selatan kegiatan pada hari ini ditujukan untuk menghibur anak-anak penderita kanker yang sedang dirawat di RSMH Palembang , walaupun mereka sedang menjalani perawatan dan pengobatan namun mereka tetap menjalani hidup penuh warna , mereka sedang sakit namun tetap bersemangat”

Anak-anak yang seharusnya menjalani masa sekolah dan masa  bermainnya harus terampas ketika menjalani perawatan dan pengobatan di RS karena penyakitnya, semoga anak-anak pejuang kanker ini dan penyakit kronis lainnya menjadi anak yang memiliki semangat hidup yang tinggi,kreatif, mandiri dan dapat berkarya dalam kehidupan mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar