RSMH’S FAMILY GATHERING
Minggu, 07 Januari 2018
RSMH’S FAMILY GATHERING
RSMH’S FAMILY GATHERING
Sabtu, 06 Januari 2018
TURNAMEN GOLF , MERIAHKAN HUT RSMH 61
TURNAMEN GOLF, MERIAHKAN HUT RSMH 61
Jumat, 05 Januari 2018
PERIKSA KESEHATAN CALON KEPALA DAERAH, KPU TUNJUK RSMH PALEMBANG
PERIKSA KESEHATAN CALON KEPALA DAERAH, KPU TUNJUK RSMH PALEMBANG
Sebelum pemilihan kepala daerah
maka diwajibkan untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan dimana salah satu factor yang
dapat menggugurkan bakal calon adalah melalui tes kesehatan. Hal ini penting
karena terkait dengan pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani serta bebas
penyelahgunaan narkotika sehingga pemimpin yang dipilih nanti sehat dan tidak
sedang terganggu baik fisik maupun mentalnya.
Dr.Alsen mengatakan bahwa RSMH
sebagai RS Rujukan Nasional dan terstandar Akreditasi JCI siap bekerja secara professional,
para dokter yang disiapkan berkompeten dibidangnya masing-masing. RSMH telah memiliki standar prosedur
operasional dalam melakukan tindakan. Pemeriksaan laboratorium melalui
proses skrining dan selanjutnya BNN yang memeriksa. Untuk menentukan hasilnya
akan diadakan rapat pleno tertutup dengan pihak KPU,Dr.Alsen menegaskan bahwa hasil dari pemeriksaan ini tidak ada
intervensi dari siapapun atau pihak manapun.
Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah adalah mereka yang memenuhi syarat mampu secara rohani dan jasmani untuk
melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.
dalam arti kesehatan adalah keadaan kesehatan (status kesehatan) jiwa dan
jasmani yang bebas dari gangguan/disabilitas, serta narkotika.
Sunatan Masal dalam Rangka HUT RSMH Ke 61
Sunatan Masal dalam Rangka HUT RSMH
Ke 61

Direktur Utama RSMH Palembang, dr. Mohammad Syahril, SpP.MPH . mengatakan, khitanan gratis ini dalam rangka HUT RSMH Palembang ke 61 merupakan salah satu bentuk kepedulian RSMH Palembang kepada masyarakat khususnya warga Palembang, mengkhitan anak juga berarti mendidik anak-anak sebagai bagian dari syariat agama Islam bagi Muslim dalam menyempurnakan ibadah.Didiklah anak-anak dengan dasar agama yang baik. Salah satunya melaksanakan khitanan.Tanamkan dalam generasi muda nilai kebaikan sehingga menjadi generasi

Hadir pada acara tersebut, Direktur KeuanganRSMH dr.H. Welly Refnealdi,M.Kes, Ketua pelaksana acara, dr. Irawan Satradinata, Sp.OG, serta ketua Tim dokter Sunatan masal dr. Marta Hendry, Sp.U ini merupakan hasil kerja keras seluruh panitia dengan timnya semua terselengara atas kekompakan tim panitia HUT RSMH ke 61 “Terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja keras yang tulus. Khususnya panitia khitanan masal pada hari ini sehingga seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan sukses,” Pungkasnya.!
(Suhaimi,PR RSMH)
Rabu, 03 Januari 2018
TRANSFORMASI BUDAYA 61 TAHUN RSMH
TRANSFORMASI BUDAYA 61 TAHUN RSMH
Dari tahun ke tahun RSMH telah
banyak mendapatkan prestasi, baik nasional maupun internasional. Yang paling
membanggakan adalah RSMH saat ini telah memperoleh gelar sebagai RS berstandar
Internasional. Prestasi yang tidak mudah diraih mengingat RSMH sebagai satu-satunya RS vertical Kemenkes
RI , Rujukan 5 provinsi se-Sumbagsel. Didukung oleh SDM yang berkualitas , sarana dan prasaran
serta fasilitas yang memadai , RSMH siap bersaing ditengah kemajuan dunia perumahsakitan,
khususnya kawasan Asia Tenggara.
Keberhasilan RSMH juga nampak dari
penampilan fisik pembangunan gedung yang semakin baik, tatanan taman nan asri
yang menambah sejuk pandangan mata dengan menerapkan konsep green hospital,
ditambah suasana asri dan nyaman, pelayanan yang profesional serta komunikatif. Menyikapi
tuntutan masyarakat yang semakin kompleks , nyatanya RSMH terus berbenah ,
tidak berpuas diri dengan capaian yang diperoleh namun terus meningkatkan mutu
layanan kepada masyarakat. Masih banyak kekurangan disana sini namun terus
berusaha untuk mempertahankan kualitas diri dengan menghimpun empati melayani publik
dengan kesungguhan hati.
Kerja keras, keberhasilan yang
telah dicapai saat ini tentu tidak terlepas peran dari para perintis, baik para
management pendahulu, seluruh karyawan/ti, Civitas RSMH dan akademik FK UNSRI,
para pendahulu yang telah purna serta semua pihak baik seluruh masyarakat yang
terlibat sejak dulu hingga saat ini.
Harapan diusia ke -61 tahun, RSMH
semakin maju dan semakin mendapat tempat dihati masyarakat sebagai RS yang
mengutamakan keselamatan dan keamanan pasien, serta menyelenggarakan tata
kelola rumah sakit yang baik (good corporate governance) dan tata kelola klinis
yang baik (good clinical governance).
DIRGAHAYU
RSMH- KU , Rumah Sakit Kebanggaan “Wong
Kito”
(Anie Gumay + Suhaimi @ Humas RSMH )
(Anie Gumay + Suhaimi @ Humas RSMH )
Selasa, 02 Januari 2018
KEMENKES SERAHKAN BANTUAN AMBULAN KE RSMH PALEMBANG
KEMENKES SERAHKAN BANTUAN AMBULAN KE RSMH PALEMBANG
Langganan:
Postingan (Atom)