Selasa, 16 Januari 2018

RSMH PALEMBANG SERAHKAN HASIL PEMERIKSAAN KESEHATAN PASLON KE KPU

RSMH PALEMBANG SERAHKAN HASIL PEMERIKSAAN KESEHATAN PASLON  KE KPU
Setelah melalui serangkaian tes kesehatan yang meliputi pemeriksaan  jasmani, rohani dan bebas penyalahgunaan narkoba pada tanggal 11,12,13 dan 14 Januari lalu terhadap 39 pasangan calon kepala dan wakil kepala daerah akhirnya pada Selasa (16/01) RSMH Palembang menyerahkan hasil pemeriksaan kesehatan kepada KPU Provinsi Sumatera Selatan dan 9 KPU Daerah yaitu : Palembang, OKI,Lahat, Lubuk Linggau, Pagaralam, Muara Enim, Empat Lawang, Banyuasin dan Prabumulih.
Penyerahan  dan penandatangan berita acara serah terima hasil pemeriksaan kesehatan disampaikan Direktur  Utama RSMH Palembang diwakili  oleh Direktur Medik dan Keperawatan DR.dr.H.M.Alsen Arlan,Sp.B-KBD,MARS, yang didampingi Ketua Pelaksana dr.Rizal Sanif,Sp.OG (K) yang juga dhadiri oleh BNN, IDI,  HIMPSI dan pimpinan / perwakilan KPU Prov/daerah.
Dr.Alsen dalam sambutannya mengatakan bahwa pemeriksaan kesehatan yang  telah dijalankan  sesuai dengan prosedur  yang ada, tes Narkoba dilakukan oleh BNN, rohani oleh HIMPSI dan Jasmani oleh tim dokter dari RSMH. Hasil pemeriksaan kesehatan yang diserahkan  berupa keterangan memenuhi syarat atau tidak memenuhi syarat.Hasil Dr.Alsen menegaskan bahwa tes kesehatan yang dikeluarkan oleh RSMH Palembang bersifat final dan tidak ada pembanding serta siap dipertanggungjawabkan kepada semua pihak. Sebagaimana yang diketahui bahwa salah satu syarat mutlak untuk maju dalam pemilihan kepala daerah serentak tahun 2018  adalah  lulus tes kesehatan,hal ini penting  agar pemimpin yang terpilih mampu untuk melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah ,sehat jasmani dan rohani serta bebas dari penyalahgunaan narkoba.




Sabtu, 13 Januari 2018

SEMINAR NASIONAL, PUNCAK HUT RSMH 61


SEMINAR NASIONAL, PUNCAK HUT RSMH 61

Puncak dari rangkaian  kegiatan HUT RSMH ke-61 ditandai dengan pelaksanaan seminar nasional dengan tema “Role of Hospital Management for National Referral Health Services Otimization” pada hari Sabtu (13/01) di ruang Aula Utama RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang.
Sejumlah tamu undangan dan narasumber  hadir memenuhi ruang Aula Utama, diantaranya Sekretaris Jenderal Kemenkes RI, Dirjen Yankes Kemenkes RI, Direktur/Pimpinan RS Vertikal di Indonesia, Ketua dan Anggota Dewas,  Rektor UNSRI , Direktur/Pimpinan RS Sekota Palembang, Ka.Dinas Kesehatan Kota Palembang,  Direktur Rumah Susun, Pimpinan Kementerian PUPR, serta tamu undangan lainnya.
Dalam acara puncak HUT RSMH ini juga diadakan penyerahan 2 unit mobil ambulans jenis mercy sprinter A3 adalah salah satu  bentuk dukungan dan kesiapan RSMH sebagai RS rujukan Asian Games 2018 dan peresmian rumah singgah bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang ditujukan bagi masyarakat luar daerah yang membutuhkan penginapan sembari menjalani proses pengobatan di RSMH Palembang.
Sekjend Kemenkes RI dr.Untung Suseno Sutarjo ,M.Kes dalam sambutannya mengatakan bahwa sangat mengapresiasi kemajuan yang telah dicapai oleh  RSMH Palembang hingga saat ini, agar terus ditingkatkan dan dikembangkan untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,  Kerjasama yang solid antara RSMH dan FK Unsri berfokus pada pengembangan keilmuan dan pengetahuan medis. FK Unsri berperan dalam menciptakan tenaga medis yang merupakan generasi penerus yang dibekali ilmu dan pengalaman serta pendampingan dari pendidik yang berkualitas dari RSMH Palembang.
Seminar Nasional dengan keynote Speaker Drijen Yankes Kemenkes RI dr.Bambang Wibowo,Sp.OG (K), MARS dengan materi : “The Challenge and Debilitating Factors on Achieving The Referral Health Services “  dilanjutkan dengan diskusi panel. Narasumber dari Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan BPJS Kesehatan dr.R.Maya Amiarny Rusady,M,Kes,AAK dengan materi : “Role of BPJS in Enforcing Receiving Refferal”, dan Direktur Utama RSCM Jakarta Dr.dr.C.H.Soejono ,Sp.PD, K-Ger,M-Epid ,FACP, FINASIM materi : “Tertiary Hospital Services Management in Receiving Refferal”. Acara seminar dipandu dengan apik oleh moderator Direktur Keuangan dr.H.Welly Refnealdi, M.Kes,PhD.

Dirgahayu RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang, semoga semakin jaya dan mendapat tempat di hati masyarakat kota Palembang pada khususnya dan masyarakat Se-Sumbagsel pada umumnya, teruslah berkarya dan berbuat lebih baik untuk bangsa dan Negara.

Kamis, 11 Januari 2018

PILKADA SERENTAK, PASLON LAKUKAN TES KESEHATAN DI RSMH PALEMBANG

PILKADA SERENTAK, 
PASLON LAKUKAN TES KESEHATAN DI RSMH PALEMBANG

Sebanyak 78 orang calon Kepala Daerah dan wakil Kepala Daerah melakukan tes kesehatan di RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang mulai hari ini (11/01) hingga 3 hari kedepan. Dijadwalkan pada hari ini semua paslon melakukan tes kesehatan rohani / psikologi secara bersamaan , kemudian hari berikutnya akan diatur sesuai dengan jadwal untuk mengikuti tes kesehatan jasmani di Graha Eksekutif RSMH Palembang.
“Berdasarkan hasil keputusan rapat KPU bahwa RSMH sebagai RS Vertikal , Kelas A Kementerian Kesehatan RI telah memenuhi syarat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap pasangan calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, sebanyak 30 orang tim dokter dari berbagai macam spesialisasi dilibatkan”demikian dikatakan Direktur Utama RSMH Dr.Mohammad Syahril,Sp.P,MPH membuka acara. Dalam kesempatan itu pula ditayangkan video profil RSMH Palembang, hal ini dimaksudkan untuk dipahami bahwa RSMH tidak hanya dimiliki oleh masyarakat kota Palembang, namun juga seluruh masyarakat se-Sumatera Selatan, agar setiap calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala daerah ini memandang issu kesehatan sebagai hal yang penting karena untuk membangun masyarakat cerdas, kata dr.Syahril lagi.
 Hadir pada kesempatan itu pula Direktur Medik dan Keperawatan DR.dr.H.M.Alsen Arlan,Sp.B-KBD,MARS, Ketua KPU Wilayah Sumatera Selatan H.Aspahani,SE,MM,AK,CA beserta komisioner , Ketua HIMPSI DR.Muhammad Uyun, Kepala Bidang Pelayanan Medik dr.Rizal Sanif,Sp.OG , Ketua Pelaksana Pemeriksaan Kesehatan dr.Julius Anzar beserta tim dokter dan lainnya.
Dijadwalkan bahwa , pemeriksaan kesehatan akan berlangsung hingga tanggal 14 Januari 2018, tanggal 15 Januari hasil pemeriksaan akan diplenokan, hingga tanggal 16 Januari KPU menerima hasil pemeriksaan apakah  calon memenuhi syarat atau sebaliknya. Hasil pemeriksaan kesehatan nantinya bersifat final dan tidak ada pembanding, serta  tidak ada intervensi dari siapapun atau  pihak manapun.
Siapapun yang terpilih nantinya sebagai pemimpin adalah mereka yang memenuhi syarat mampu secara rohani dan jasmani , semoga amanah dalam menjalankan tugas dan kewajibannya dan dapat membangun daerah yang dipimpinnya kearah yang lebih baik lagi. 
(Anie Gumay + Suhaimi@ Humas RSMH )

Rabu, 10 Januari 2018

SEMINAR ILMIAH KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN



SEMINAR ILMIAH KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN

Seiring dengan tuntutan masyarakat akan layanan kesehatan yang berkualitas , sebagai tenaga kesehatan senantiasa  menambah ilmu pengetahuan dan keterampilan khususnya dalam bidang keperawatan dan kebidanan.Tenaga-tenaga professional keperawatan dan kebidanan dituntut untuk mengembangkan diri dan mempunyai standar kompetensi keperawatan dan kebidanan yang sesuai dengan kompetensinya. Salah satu upaya meningkatkan ilmu pengetahuan dan keterampilan sehingga mempunyai standar kompetensi yang diharapkan maka diadakan “Seminar Keperawatan dan Kebidanan” pada Kamis (11/01) di ruang Aula Instalasi Diklat RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang, kegiatan ini juga masih dalam rangkaian HUT RSMH yang ke-61 tahun.  Dengan adanya seminar ini diharapkan untuk meningkatkan pengetahuan tentang asuhan keperawatan dengan kasus stroke, luka kanker, bayi dengan BBLR, dan pengetahuan tentang pemberian ASI ekslusif bagi bayi dengan BBLR.
Kegiatan dibuka oleh Direktur Utama RSMH Palembang diwakili oleh Ka.Instalasi Diklat Drs.Agus Widi Wijaya,MM , Ketua Pelaksana HUT RSMH dr.Irawan Sastradinata,Sp.OG (K), Ketua Panitia Pelaksana Pasmawiyah,SPd,M.Kes dengan menghadirkan narasumber yaitu Yuliana Kumala Dewi,S.Kep,Ns,M.Kep, Eva Nilam Permata ,S.Kep,Ners, Hj.Rodiah,S.Kep,M.Kes dan Hj.Nelly,M.Kes. Peserta yang mengikuti seminar ilmiah ini berasal dari RS dan Puskesmas Se-Sumatera Selatan, mahasiswa sekolah kesehatan, serta aktivis kesehatan lainnya.
Ketua Panitia Pelaksana Pasmawiyah,SP.d,M.Kes mengatakan bahwa seminar ilmiah ini ditujukan kepada seluruh tenaga kesehatan baik perawat maupun bidan agar saling sharing pengetahuan, transfer of knowledge  , diharapkan  para tenaga perawat dan bidan di Indonesia  dapat memberikan pelayanan yang bermutu dengan memelihara dan meningkatkan integritas pribadi yang luhur dengan ilmu dan keterampilan yang memenuhi standar serta dengan kesadaran bahwa pelayanan yang di berikan merupakan bagian dari upaya kesehatan secara menyeluruh.



Selasa, 09 Januari 2018

RSMH PALEMBANG GELAR OPERASI BIBIR SUMBING GRATIS



RSMH PALEMBANG GELAR OPERASI BIBIR SUMBING GRATIS

Cacat bawaan kelahiran berupa sumbing bibir dan sumbing langit-langit bisa mengenai siapa saja disemua daerah tanpa terkecuali. Penyebab kelainan tersebut sampai saat ini belum dapat diketahui dengan pasti, beberapa penelitian yang pernah dilakukan menyebutkan kemungkinan kelainan tersebut berkaitan dengan faktor keturunan, perkawinan keluarga dekat, kurang gizi, infeksi saat kehamilan dan lain-lain.Cacat bawaan sumbing bibir dan sumbing langit-langit tersebut banyak diderita oleh masyarakat dari kalangan yang tidak mampu untuk mengobati penyakitnya. Atas dasar itulah dalam rangka HUT RSMH  ke 61 tahun   bersama Tim Dokter Bedah Plastik dan Anestesi  bekerjasama menyelenggarakan  kegiatan  berupa operasi gratis sumbing bibir dan sumbing langit-langit bagi masyarakat tidak mampu.Tujuannya tentu untuk meringankan beban masyarakat yang tidak mampu untuk mengobati anggota keluarganya yang menderita cacat bawaan serta mendukung Pemerintah untuk mensejahterakan seluruh warga negara Indonesia.Sebanyak 20 orang anak telah didata untuk mendapatkan operasi gratis ini. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa (8/1) di Ruang COT. Ketua Tim dokter Dr.Iqmal Perlianta,Sp.B-RE mengatakan kegiatan ini rutin di gelar di RSMH, tidak hanya dalam rangka HUT saja namun juga kegiatan-kegiatan lainnya. Acara dibuka oleh Direktur Keuangan yang mewakili Direktur Utama yaitu dr.Welly Refnealdi,M.Kes  yang mengatakan kegiatan ini sangat mengandung nilai positif dan berguna bagi masyarakat yang kurang mampu. Supaya kegiatan ini terus dilanjutkan dimasa-masa mendatang dan RSMH siap untuk memberikan dukungan.  


Senin, 08 Januari 2018

Sholat Subuh Berjama’ah membuka Rangkaian Kegiatan Puncak Acara HUT RSMH ke 61



Sholat Subuh Berjama’ah membuka Rangkaian Kegiatan Puncak Acara HUT RSMH ke 61

Muhammad Syahril sangat mengapresiasi program Walikota Palembang dengan sholat subuh berjamaah. Menurutnya kegiatan ini sangat bermanfaat dan mempunyai pengaruh positif bagi masyarakat Palembang. “memang kita sudah rutin melakukan sholat subuh berjamaah di masjid Assyifah ini. Program sholat subuh berjamaah Walikota Palembang sangat bagus saya apresiasi. Ini juga bagus buat pasien, pengobatan secara medis diseimbangkan dengan pengobatan rohani,” tutupnya

Muhammad Syahril menjelaskan usai sholat subuh bersama Walikota Palembang Harnojoyo dan Rektor Unsri Anis Sagaf membuka rangkaian puncak acara dalam rangka kegiatan HUT ke 61 RSMH Palembang.
“Usai Sholat subuh berjamaah kita akan buka sepeda santai dengan rute RSMH Jakabaring dan kembali ke RSMH. Kemudian dilanjutkan dengan jalan santai yang diikuti keluarga besar RSMH ,” ujarnya.

Untuk kegiatan sepeda santai yang diikuti oleh lebih dari 600 peserta  pihak panitia menyiapkan beberapa hadiah menarik, seperti dua unit sepeda.  Selain itu pihak RSMH juga membuka pasar murah yang menjual berbagai kebutuhan pokok, aneka kuliner, dan pakaian.

“selain kegiatan olah raga dan aneka hiburan yang dipandu cek maria. Kita juga mengadakan bhakti sosial seperti operasi katarak dan operasi bibir sumbing dan sunatan masal, Kegiatan ini gratis untuk masyarakat kota Palembang,” jelas dr. Muhammad Syahril ditengah acara, Minggu (07/01). Selain itu juga puluhan tenda di lahan dan stand di aulah RSMH memeriahkan HUT RSMH ke 61

Ditempat yang sama Walikota Palembang Harnojoyo juga mengapresiasi kegiatan HUT RSMH ke 61 karena diawali dengan kegiatan sholat subuh berjamaah dan bhakti sosial berupa pengobatan gratis dan donor darah. 

“Alhamdulillah RSMH begitu peduli dengan masyarakat tidak mampu.  RSMH sangat membantu dengan mengadakan pengobatan gratis berupa operasi bibir sumbing dan operasi katarak. Semogakegiatan ini bisa tetap belranjut dan RSMH semain maju,” ucap Harnojoyo didampingi syofatila dan Anis Sagaf.

(Doc.Humas RSMH)