Kamis, 27 April 2017

TRANSKATETER CLOSURE , RSMH SEBAGAI RS RUJUKAN NASIONAL




TRANSKATETER CLOSURE , RSMH SEBAGAI RS RUJUKAN NASIONAL

RSMH Palembang sebagai rumah sakit rujukan nasional mempunyai lima layanan unggulan salah satunya Kardiocerebrovaskuler. Pada hari  Jumat (28/04) dilakukan tindakan Transkateter Closure oleh dr.Rianova beserta tim. Tindakan ini dilakukan di Ruang Cathlab RSMH Palembang melibatkan tim yang terdiri dari dokter spesialis jantung anak, dokter  anestesi beserta perawat Cateterisasi jantung.
Pasien yang dilakukan tindakan pada hari ini sebanyak 5 orang anak dengan diagnosa PDA ,VSD dan ASD. Pasien pertama yang dilakukan tindakan adalah dengan kasus PDA. Patent ductus arteriosus (PDA) adalah kondisi ketika ductus arteriosus tetap terbuka setelah bayi lahir. Ductus arteriosus merupakan pembuluh darah yang dibutuhkan bayi sebagai sistem pernapasan semasa di dalam kandungan. Melalui ductus arteriosus, darah bayi dari bilik jantung kanan mengalir ke sekitar paru-paru. Ductus arteroisus akan tertutup secara otomatis setelah bayi lahir karena paru-paru mereka sudah bisa terisi oleh udara yang dihirup. Penutupan biasanya terjadi kurang dari beberapa hari. Pada bayi penderita patent ductus arteriosus, penutupan tersebut tidak terjadi.
Pengobatan Patent Ductus Arteriosus
Jika pembukaan pada ductus arteriosus tergolong sangat kecil, biasanya dokter tidak akan merekomendasikan pengobatan apa pun karena dapat menutup dengan sendirinya seiring pertambahan usia bayi. Dokter hanya akan menyarankan orang tua datang kembali dengan bayi mereka sesuai dengan jadwal-jadwal yang ditentukan untuk memonitor perkembangan.
Pengobatan akan disarankan jika pembukaan ductus arteriosus tidak bisa menutup dengan sendirinya, jika pembukaan tersebut besar, atau jika bayi patent ductus arteriosus lahir prematur. Contoh-contoh metode pengobatan yang tersedia adalah pemasangan alat penyumbat melalui kateter, tindakan bedah, dan pemberian obat.
Pemasangan alat penyumbat cocok untuk kasus patent ductus arteriosus kecil yang tidak bisa menutup dengan sendirinya. Di sini dokter akan terlebih dahulu memasukkan sebuah kateter (selang khusus berukuran kecil dan fleksibel) ke pembuluh darah jantung dari pangkal paha. Setelah kateter mencapai ductus arteriosus, alat penyumbat akan disalurkan untuk menyumbat bagian yang terbuka. Melalui tindakan penyumbatan ini diharapkan aliran darah akan kembali normal.
Dengan ditetapkannya RSMH sebagai RS rujukan nasional bertujuan untuk  meningkatkan pemerataan kualitas pelayanan kesehatan dan meningkatkan sistem rujukan berjenjang sejalan dengan cita-cita Universal Coverage dari program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).@yeri

Rabu, 26 April 2017

TIME SAVING IS LIVE SAVING, IGD RSMH PALEMBANG



TIME SAVING IS LIVE SAVING,  IGD RSMH PALEMBANG
 
Prinsip penanganan gawat darurat adalah Time Saving Is Live Saving yang artinya semua tindakan yang dilakukan pada saat kondisi gawat darurat haruslah benar-benar efektif dan efisien. Hal ini mengingat  bahwa pada kondisi tersebut pasien dapat kehilangan nyawa hanya dalam hitungan menit bahkan hitungan detik saja!
IGD adalah salah satu bagian dari rumah sakit yang menyediakan penanganan awal bagi pasien yang menderita sakit dan cedera. Pelayanan gawat darurat adalah salah satu  ujung tombak pelayanan kesehatan disebuah rumah sakit.
IGD RSUP Dr.Mohammad Hoesin Palembang adalah level IV, dimana pada level ini IGD harus bisa memberikan pelayanan pada pasien dengan gangguan airways (A), breathing (B), dan circulating (C) dan telah memiliki ruangan observasi HCU / ruang resusitasi dan memiliki kamar operasi cito yang beroperasi selama 24 jam. Dengan IGD level IV dokter subspesialis onsite 24 jam,  5 besar Departemen  yaitu Spesialis Anak, Penyakit Dalam, Bedah ,Kebidanan dan kandungan dan Anestesi. Yang tidak kalah penting perannya adalah : PERAWAT ...sebagai salah satu indikator dalam peningkatan mutu pelayanan di rumah sakit. Semua perawat di IGD RSMH telah memiliki sertifikat  Emergency Nursing dan pelatihan PPGD. Selain itu untuk memantau jalannya pelayanan IGD 24 jam ditugaskan Supervisor IGD dan Duty Manager dari jajaran managemen untuk memantau pelayanan RSMH secara keseluruhan selama 24 jam.Penentuan prioritas pelayanan Triage (pemilahan) gawat darurat dilakukan oleh dokter umum, dengan respon time selama 2 menit.
RSMH memiliki 969 tempat tidur, sebagai satu-satunya rumah sakit yang telah terakreditasi internasional  JCI di pulau Sumatera, juga sebagai rumah sakit rujukan Nasional 5 provinsi yaitu   Bengkulu, Lampung, Jambi, Bangka Belitung dan Sumatera bagian Selatan. Adanya sistem rujukan berjenjang yang telah diatur pemerintah seharusnya dapat membuat RSMH sebagai satu-satunya rumah sakit kelas A di Sumatera Selatan hanya melayani rujukan tingkat tersier. Namun pada kenyataannya sistem rujukan berjenjang masih belum berjalan dengan maksimal. Banyaknya pasien dan tenaga kesehatan yang tidak memenuhi sistem rujukan berjenjang menyebabkan penumpukan pasien di IGD dan di Instalasi Rawat Jalan  (IRJ), hal ini menyebabkan banyak pasien yang tertahan dan belum bisa masuk ruang rawat inap sehingga banyak pasien yang menunggu ruang perawatan di IGD. Pihak manajemen RSMH telah berusaha mencari solusi atas permasalahan klasik ini, duduk bersama dengan dinas terkait agar permasalahan penumpukan pasien dapat terselesaikan dengan baik. Sebagai langkah awal  dilakukan monitor evaluasi berkala terhadap pelayanan kesehatan kepada pasien dan keluarga di RSMH Palembang.Ini berarti  RSMH Palembang tidak main-main dalam menjamin mutu dan keselamatan pasien dan keluarga selama berada di RSMH Palembang.@yeri


Tim Diklat RSMH Palembang memberikan Perlatihan Manajemen Nyeri di RS Siti Aisyah Lubuk Linggau



Tim Diklat RSMH Palembang memberikan
Perlatihan Manajemen Nyeri di RS Siti Aisyah Lubuk Linggau

Secara umum nyeri adalah pengalaman sensorik dan emosional yang tidak menyenangkan yang berkaitan dengan kerusakan jaringan yang nyata atau yang berpotensi untuk menimbulkan kerusakan jaringan, dimana nyeri bersipat subjektif

Nyeri terdiri dari nyeri akut dan nyeri kronik
Mengingat pentingnya penanganan nyeri secara baik dan melibatkan beberapa profesi kesehatan maka penanganan harus secarta baik dan benar

RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang sebagai rumah sakit pengampu bagi rumah sakit di sumatera selatan pada 22 april 2017 mengadakan diklat tentang Manajemen Nyeri. Menurut Kepala  Instalasi Diklat RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang banyak menerima permintaan dari rumah sakit lain untuk mengadakan pelatihan tersebut dan pada tanggal namun pada tanggal 22 April 2017 Diklat RSMH Palembang mengadakan pelatihan di Rumah Sakit Siti Aisyah Lubuk Linggau tentang manajemen Nyeri, karena manajemen nyeri sangat dibutuhkan oleh SDM RSUP tersebut selain sebagai salah satu elemen penting dalam standar akreditasi Rumah Sakit

Pelatihan manajemen nyeri dibuka oleh Direktur RS Siti Aisyah Lubuk Linggau, dr.H.Mast Indris Usman,  mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan RSMH Palembang untuk mengadakan pelatihan disini, karena pesertanya lebih banyak dibandingan jika pelatihannya diadakan di Palembang
Hidayati ( IP3Humas RSMH)

Tim RSMH Palembang memberikan bimbingan Inisial Survey RS Kandou Manado



Tim RSMH Palembang memberikan bimbingan Inisial Survey RS Kandou Manado

Kemenkes RI menugaskan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin Palembang untuk memberikan bimbingan / pemdampingan  Rumah Sakit kandou Manado dalam mempersiapkan Inisial Survey 2017, ini sebagai bentuk tanggung jawab dan keperdulian sesama Rumah sakit vertikal

Kegiatan ini dilakukan selama 2 hari pada tanggal 19 – 20 April 2017, Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin Palembang mengirimkan 4 orang yaitu 

1.    Dr. Msy Rita Dewi, Sp.A(K), MARS
2.    Indah Nurmala Dewi,SKp.MHSM
3.    Fraulin Plasmey, S.Kep,Ners,MARS
4.    Santi Sherlianti,SKp,M.Kes

Selama kegiatan dilakukan telaah dokumen dan telusur lapangan.Tim RSMH Palembang juga memberikan berbagi tips dan trik bagaimana  mempersipkan untuk menghadapi inisial survey yang dilakukan JCI nanti. 

Direktur Utama RSUP Kandou Manado dr. Maxi R. Rondonuwu, DHSM, MARS didampingi oleh Ketua Tim Akreditasi JCI sekaligus juga sebagai Direktur Medik dan Keperawatan dr. Armenius R. Sondakh, Sp.THT-KL, Jajaran Direksi, Ketua SPI dan seluruh Anggota Pokja di Aula lantai 2 Kantor Pusat RSUP Kandou. Dirut dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas perhatian dari Kemenkes kepada RSUP Kandou dan juga kepada RSMH Palembang yang mau berbagi pengalaman tentang strategi dalam menghadapi akreditasi JCI tahun ini. Oleh karena itu ia berharap agar bimtek ini dapat diikuti dengan baik dan semua stakeholder dapat memanfaatkan sebaik-baiknya


Semoga melalui kegiatan ini Rumah Sakit Kandou Manado segera menyelesaikan seluruh persiapan menghadapi inisial survey JCI

Suhaimi (humas RSMH)